Cara membuat import data dari file excel dengan menggunakan PHP dan database MySQL. Pada catatan ini, kita akan menggunakan sebuah librari yaitu PHPExcel. Librari ini yang nantinya akan kita gunakan untuk mebaca isi dari file excel yang akan kita import ke database. Ikuti langkah-langkahnya berikut ini.
Berikut ini adalah fitur-fitur yang akan kita buat:
- View Data dari Database.
- Form untuk Import Data.
- Preview Data yang akan diimport sebelum di simpan ke database.
- Validasi terhadap file yang dipilih oleh User pada form import. Hanya file Microsoft Office 2007 (.xlsx) yang diperbolehkan.
- Validasi terhadap input data. Jika ada data yang kosong / belum diisi, sistem akan memberitahu jumlah data yang kosong dan data mana saja.
STEP 1 – Yang harus di PERSIAPAN
- Download Bootstrap, Klik link berikut : Download.
- Download Jquery, Klik link berikut : Download.
- Download librari PHPExcel nya, klik link berikut ini : Download.
- Download format import data excel, klik link berikut : Download. File ini berfungsi sebagai format excel yang digunakan untuk import data.
- Buat sebuah folder dengan nama import_php, lalu simpan pada folder xampp/htdocs/.
- Buat sebuah folder dengan nama tmp, lalu simpan pada folder xampp/htdocs/import_php/.
- Buat sebuah folder dengan nama css, lalu simpan pada folder xampp/htdocs/import_php/.
- Buat sebuah folder dengan nama js, lalu simpan pada folder xampp/htdocs/import_php/.
- Esktrak file bootstrap.7z yang telah didownload tadi.
- Copy and paste folder fonts dari folder bootstrap yang telah diekstrak tadi ke folder xampp/htdocs/import_php/.
- Copy and paste file bootstrap.min.css dari folder bootstrap/css/ yang telah diekstrak tadi ke folder xampp/htdocs/import_php/css/.
- Rename file JQUERY yang telah di downlaod tadi menjadi jquery.min.js, lalu copy and paste pada folder xampp/htdocs/import_php/js/.
- Ekstrak file librari PHPExcel.7z yang telah didownload tadi.
- Copy and paste folder PHPExcel hasil ekstrak file tadi ke folder xampp/htdocs/import_php/.
- Copy and paste file Format.xlsx yang telah didownload ke folder xampp/htdocs/import_php/.
STEP 2 – DATABASE
Pada step ini, kita akan membuat databasenya. ikuti langkah-langkah berikut ini :
Buat sebuah database dengan nama mynotescode.
Buat sebuah tabel dengan nama siswa. Struktur tabelnya sebagai berikut :
STEP 3 – LAKUKAN KONEKSI DATABASE
Pada step ini, kita akan membuat file php yang berfungsi untuk menghubungkan dengan database MySQL. Silahkan buat file koneksi.php, lalu simpan di folder xampp/htdocs/import_php/. Berikut ini kodenya :
STEP 4 – LAKUKAN VIEW DATA
Selanjutnya kita akan membuat sebuah file php yang berfungsi untuk menampilkan data hasil import data dari database. Buat sebuah file baru dengan nama index.php, lalu simpan pada folder xampp/htdocs/import_php/. Berikut ini tampilan dan kodenya :
include “koneksi.php”;
Kode tersebut berfungsi untuk me-load file koneksi.php.
$sql = $pdo->prepare(“SELECT * FROM siswa”);
$sql->execute();
Kode tersebut berfungsi untuk melakukan query ke database dan mengeksekusinya. Pada cotoh diatas, kita akan melakukan query untuk menampilkan semua data dari tabel siswa.
$data = $sql->fetch()
Kode tersebut berfungsi untuk mengambil semua data hasil query dan menampung data-data tersebut di dalam sebuah array lalu menyimpannya ke dalam variabel $data. Kode tersebut saya simpan di dalam sebuah kode while(….)
yang berfungsi untuk melakukan proses perulangan sampai data terkahir dengan tujuan agar kita bisa menampilkan datanya satu per satu.
echo "<tr>";
echo "<td>".$no."</td>";
echo "<td>".$data['nis']."</td>";
echo "<td>".$data['nama']."</td>";
echo "<td>".$data['jenis_kelamin']."</td>";
echo "<td>".$data['telp']."</td>";
echo "<td>".$data['alamat']."</td>";
echo "</tr>";
$nis = $row[‘A‘]; // Ambil data NIS
$nama = $row[‘B‘]; // Ambil data nama
$jenis_kelamin = $row[‘C‘]; // Ambil data jenis kelamin
$telp = $row[‘D‘]; // Ambil data telepon
$alamat = $row[‘E‘]; // Ambil data alamat
Source Code
Untuk download source codenya, silahkan klik link berikut : Download